Wakapolres Ciamis Hadiri Penandatangan Berita Acara Malam Sebelum Pencoblosan

    Wakapolres Ciamis Hadiri Penandatangan Berita Acara Malam Sebelum Pencoblosan

    CIAMIS ~ Polres Ciamis Polda Jabar menghadiri rangkaian kegiatan tahapan Pilkada Serentak 2024 yang dilaksanakan oleh KPU Kabupaten Ciamis. Salah satunya penandatangan berita acara dalam rangka menjelang Hari Pemungutan dan Perhitungan Suara Pilkada Serentak 2024.

    Acara itu berlangsung di pendopo Kantor KPU Kabupaten Ciamis di Jalan Jenderal Sudirman No.47, Lingkungan Janggala, Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Selasa, 26 November 2024, malam.

    Saat itu, dari Polres Ciamis Polda Jabar tampak terlihat Kompol Muhamad Rustandi, S.I.K., yang bertugas sebagai Wakapolres Ciamis mewakili AKBP Akmal SH., S.I.K., M.H., selaku Kapolres Ciamis. Tampak terlihat juga perwakilan Pemerintah Kabupaten Ciamis, Kodim 0613/Ciamis, Kejaksaan Negeri Ciamis, Pengadilan Negeri Ciamis, serta KPU dan Bawaslu Kabupaten Ciamis.

    "Kehadiran kami merupakan bagian dari pada komitmen Polri menyukseskan Pilkada Serentak 2024. Maka kami selalu hadir dan ada disetiap tahapan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat serta pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Ciamis, " ujar Kapolres Ciamis Polda Jabar AKBP Akmal SH., S.I.K., M.H., melalui Wakapolres Ciamis Kompol Muhamad Rustandi, S.I.K., dalam keterangan resminya, Rabu (27/11/2024).

    Wakapolres Ciamis Polda Jabar menuturkan, bentuk komitmen Polri dalam menyukseskan Pilkada Serenrak 2024, salah satunya yakni memberikan keamanan dan ketertiban. Dari mulai awal tahapan, pemungutan dan perhitungan serta pengumungan hingga pelantikan Kepala Daerah terpilih hasil Pilkada Serentak 2024.

    "Kami juga mohon dukungan semua pihak dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama tahapan Pilkada Serentak 2024. Terutama saat proses pemungutan dan perhitungan suara untuk sama sama menjaga kondusifitas dan tidak mudah terprovokasi hanya karena beda pilihan. Hormati setiap proses tahapannya dan lakukan langkah yang disediakan ketika ada perberdaan dilapangan. Mari sama sama kita sukseskan Pilkada Serentak 2024, " kata Kompol Muhamad Rustandi.

    Ciamis, Kapolres Ciamis, Polda Jabar.

    Ciamis

    Ciamis

    Artikel Sebelumnya

    Sat Brimob Polda Jabar Siap Amankan Wilayah...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Sukadana Awasi Proses Pungut dan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polsek Sukadana Awasi Proses Pungut dan Hitung Suara Pilkada Serentak di Lima TPS Desa Ciparigi
    Wakapolres Ciamis Hadiri Penandatangan Berita Acara Malam Sebelum Pencoblosan
    Pasiops Kodim 1710/Mimika Pimpin Apel Kesiapan Pasukan TNI Pada Pengamanan TPS Pemilukada Tahun 2024 BKO Polres Mimika
    Polda Jabar Terjunkan 21 Ribu Personel Amankan Pilkada Serentak
    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS

    Ikuti Kami